elsheskin hydrating moisturizer cream tampak depan

Moisturiser for a healthy skin.

Kulit kering bisa dialami oleh siapa saja, kapan saja dan di mana saja. Berbagai faktor dapat menjadi pemicu kulit kering itu muncul, diantaranya yakni faktor genetik, cuaca, lingkungan, dehidrasi, produk skincare dan berada di ruangan ber-ac terlalu lama. Kulit kering sering menjadi momok bagi kaum wanita. Bagaimana tidak, jika kulit kering maka kulit cenderung terlihat tidak sehat, terlihat kusam, lebih cepat muncul garis-garis halus pada kulit. Bahkan jika kulit wajah terlalu kering dapat mengakibatkan make up yang digunakan terkesan tidak menyatu dengan kulit (cracky). Apalagi trend make up sekarang ini adalah trend make up korea yang identik dengan kulit yang sehat dan glowing, serta make up yang natural dengan sentuhan dewy to glowing finish. Jika kulit kita kering maka make up ala korea susah untuk di dapatkan. Langkah pertama untuk mendapatkan kulit sehat ala korea adalah memastikan jika kulit kita sehat dan lembab.
Untuk merawat kulit kering kita bisa menggunakan produk-produk yang dapat melembabkan kulit, biasanya produk seperti ini akan mengklaim produknya dengan intense hydration. Karena produk tersebut kaya akan kandungan-kandungan yang aman bagi kulit kering serta dapat menjaga dan mempertahankan kelembaban kulit. Belakangan ini elsheskin hydrating moisturizer cream jadi pilihan aku untuk menjaga kelembaban kulit. Sebelumnya aku belum pernah nyobain produk-produk dari elsheskin ini. Berawal dari main-main ke toko online penjual skincare langganan aku 😊, disitu aku menemukan si elsheskin hydrating moisturizer cream ini. Niat awalnya sih mau repurchase moisturising cream yang biasa aku pakai, tapi setelah ketemu sama si elsheskin hydrating moisturizer cream ini, entah kenapa jadi kepincut sama produk ini. Dan jadilah kupilih produk ini, karena mereka mengklaim bahwa produk ini intense hydration, cocok untuk kulit kering dan kulit sensitif, jadi aku kira produk ini akan aman juga cocok untuk mengatasi kulit keringku. Dari serangkaian produk elsheskin ini aku tertarik untuk mencoba 2 produk andalan mereka, yaitu elsheskin hydrating moisturizer cream dan elsheskin radiant skin serum. Untuk kali ini aku akan bahas elsheskin hydrating moisturizer cream terlebih dahulu, sedangkan untuk elsheskin radiant skin serum akan aku bahas di postingan selanjutnya. So stay tune 😊
 
Packaging and Price
elsheskin hydrating moisturizer cream tampak atas

Elsheskin hydrating moisturizer cream ini hadir dalam kemasan jar berwarna putih dan menggunakan material plastik diseluruh kemasannya. Material plastik ini memudahkan kita untuk selalu membawa produk ini ketika bepergian tanpa harus merasa insecure khawatir kemasannya pecah jika terjatuh (karena tidak terbuat dari kaca). Elsheskin hydrating moisturizer cream ini hadir dalam kemasan berukuran 15 ml. Untuk kapasitas 15 ml, dimensi kemasan produk ini termasuk masih normal dalam kemasan pada umumnya. Mengingat dipasaran ada beberapa produk dengan kapasitas yang sama (15 ml) dengan ukuran kemasan yang lebih ramping, but it’s ok. Tutup botol dilengkapi dengan penutup dalam produk (sealing product) berwarna putih transparan. Jadi ketika kita membuka tutup jar nya kita masih akan ketemu dengan satu buah penutup lagi dan tidak langsung kelihatan isi produknya. Hal ini adalah nilai tambahan untuk menjaga kebersihan produk itu sendiri, mengingat elsheskin hydrating moisturizer cream ini tidak memberikan spatula untuk pengambilan produknya.
Dengan ukuran 15 ml produk ini dibanderol dengan harga sekitar Rp. 80.000,-  tergantung dimana kamu beli produknya. Untuk ukuran 15 ml termasuk sedikit pricey sih ya. Setelah pemakaian selama dua mingguan lebih sisa produknya tinggal setengah kemasan aja, artinya satu jar bisa digunakan selama satu bulan lebih.

Ingredient
elsheskin hydrating moisturizer cream tampak belakang
Ngomongin soal skincare pasti hal yang mencuri perhatian selain resultnya adalah kandungan dari produk tersebut. Kandungan utama dari elsheskin hydrating moisturizer cream ini adalah glyceril stearate yang dipercaya dapat melembabkan, menenangkan, serta meghidrasi kulit. Vitamin E dan glycine soja oil untuk mencegah penuaan dini dan merawat kekencangan kulit. Serta allantoin untuk menenangkan kulit. Meski masih terdapat kandungan alkohol didalamnya, namun produk ini mengklaim aman untuk kulit sensitif juga. Untuk komposisi lengkapnya bisa kamu cek di website resmi elsheskin berikut ini.

Texture
texture
  Cream ini berwarna putih susu dengan aroma yang khas, hampir menyerupai aroma obat namun aroma cream ini lebih lembut serta tidak ada wangi parfum sama sekali. Meski produk ini melabeli diri dengan cream, namun tekstur produknya lebih cenderung ke lotion (watery) bukan cream yang thick. Dengan tekstur seperti lotion, ketika kita mengaplikasikan produk ini ke kulit ternyata dapat sangat cepat meresap ke kulit. Sehingga ketika menggunakan cream ini tidak terasa berat sama sekali, bahkan terasa sangat ringan di kulit, terasa segar dan tidak lengket. 

How to use
Cara penggunaan krim ini sama halnya dengan penggunaan pelembab pada umumnya, yakni ambil cream secukupnya lalu aplikasikan pada bagian kulit keringmu. Dari website sociolla disebutkan bahwa cream ini bisa digunakan pada kulit sensitif dan kering, bisa pada kulit tangan, siku, tumit, kaki dan kutikula. Produk ini juga bisa digunakan sebagai pengganti pelembab kulit wajah. Cream ini biasa aku gunakan di pagi hari sebagai pelembab wajah sebelum menggunakan make up.

Result
 Setelah menggunakan produk ini kulit terasa lebih segar, terlihat lebih sehat, lebih lembab, bahkan setelah penggunaan produk ini kulit terlihat lebih glowing. Aku menggunakan produk ini sudah lebih dari dua minggu dan sejauh ini bagus-bagus aja di kulitku, tidak menimbulkan purging atau breakout. Cream ini tidak meninggalkan white cast (noda putih) di kulit, tidak lengket, cepat meresap ke kulit dan tidak membuat kulit jadi berminyak. 

Conclusion
 Produk ini bagus, melembabkan, aman untuk kulit sensitif. Multifungsi juga, bisa digunakan untuk melembabkan kulit yang kering diantaranya tangan, siku, tumit dan kulit wajah. Yang jadi perhatian disini adalah tutup kemasan yang kurang nyaman, karna agak susah ditutupnya. Dari segi kemasan yang kurang aku suka, untuk ukuran 15 ml produk ini sedikit lebih besar, jika dibandingkan dengan kemasan laniege water sleeping mask dengan ukuran sama (15 ml) tapi kemasannya lebih ramping dan travel friendly, but so far so good. Produk ini patut untuk dicoba, terutama bagi mereka yang memiliki kulit kering dan sensitif. Untuk pembelian produk ini bisa di dapatkan melalui toko kosmetik online langganan kamu. Untuk pembelian di toko offline aku belum tahu di kota mana saja yang menyediakan toko offline untuk produk elsheskin ini, untuk kalian yang tahu bisa komen di bawah ini yaa. 

FYI, elsheskin ini adalah salah satu brand lokal asal Yogyakarta yang kualitasnya tidak perlu diragukan lagi. Brand ini berhasil mencuri perhatian di kalangan beauty enthusiast, terbukti sudah banyak  beauty enthusiast yang telah mencoba dan mereview dengan positif produk-produk dari brand elsheskin ini. Ditambah lagi belum lama ini mereka telah melaunching produk terbaru mereka yakni lipstik dengan berbagai shade yang ditawarkan. Produk lipstik dari elsheskin ini juga mendapat respon positif dari kalangan beauty enthusiast. Okke, segini dulu review kali ini. Semoga bisa kamu jadikan referensi sebelum membeli produk skincare incaran kamu.

Terimakasih sudah baca,