Selasa, 30 Maret 2021


Muda, inspiratif, dan berhijab, mungkin tiga kata ini sedikit banyak sudah bisa mewakili ketiga wanita hebat yang akan kita bahas dalam blogpost kali ini. Tak hanya berparas cantik, namun ketiga wanita hebat ini mampu membuktikan kepada dunia bahwa menggunakan hijab bukanlah suatu halangan untuk meraih impiannya. Ketiganya mampu bersinar dalam masing-masing bidang yang mereka tekuni, serta tentunya mampu menarik perhatian dunia.

Meski tinggal di negara dimana warga muslim bukanlah mayoritasnya, mereka mampu bertahan dan tetap berkarya dengan hijabnya. Bahkan ketiga wanita cantik ini mampu menginspirasi wanita-wanita muslim lainnya di berbagai penjuru dunia. Begitu banyak nilai positif yang dapat kita petik dari perjuangan mereka. Mereka adalah Noor Tagouri, Ayana Jihye Moon (lebih akrab dikenal sebagai Ayana Moon), dan Halima.

Sudahkah kalian mengenal ketiganya? Mungkin sebagian dari kalian sudah mengenal ketiganya, namun mungkin sebagian yang lain belum familiar dengan nama-nama tersebut. Ayo sama-sama kita mengenal ketiganya lebih jauh.

1.    Noor Tagouri

Pic Source: seruni.com

Adalah seorang jurnalis wanita berdarah Libya Amerika. Berawal dari mengidolakan Operah Winfrey dan menyaksikan setiap programnya di televisi setiap pulang sekolah, Noor mulai tertarik dengan dunia jurnalistik dan bercita-cita untuk menjadi jurnalis. Tak main-main dengan impiannya, Noor pun mengenyam pendidikan di Universitas Marryland dengan jurusan Jurnalisme Penyiaran, Pembangunan Internasional, dan Manajemen Konflik. Ia pun mulai magang dan bekerja di berbagai media swasta yang ada di Amerika, baik itu di radio maupun televisi swasta.

Dikutip dari Seruni, ia menjadi pembaca berita pertama yang mengenakan hijab di salah satu stasiun televisi swasta di Amerika.  Di tahun 2012 Noor pun pernah menggemparkan dunia dengan kampanye yang ia lakukan yakni sebuah gerakan bertajuk tagar let noor shine, yakni sebuah gerakan untuk memberdayakan wanita agar berani menyuarakan apresiasinya. Gerakan kampanye ini mampu menyita perhatian wanita muslim di seluruh dunia.

 

Pic Source: instagram/noor

Tak hanya sukses di bidang jurnalistik, di tahun 2016 Noor kembali membuat gempar dunia dengan kemunculannya pada cover majalah dewasa, playboy seri renegades. Meski penampilannya ini menuai pro dan kontra, namun dibalik kemuncullannya dimajalah dewasa ini membawa misi tersendiri. Ia bermaksud untuk mengenalkan lebih jauh mengenai wanita muslim di Amerika. Agar masyarakat mengetahui cerita tentang wanita muslim di Amerika dan mematahkan pandangan bahwa wanita adalah objek dan dapat kembali bangkit.

Perempuan tangguh kelahiran tahun 1993 ini kini telah menikah dan tengah disibukkan dengan project barunya, yakni podcast noor. Podcast yang ia kelola ini mengangkat isu-isu kemanusiaan yang ada di Amerika dan berbagai topik-topik menarik lainnya, salah satunya sold in America. Podcast Sold in America ini bercerita tentang perdagangan wanita di Amerika. Podcast ini tayang di tahun 2019, dan di tahun yang sama podcast ini memenangkan penghargaan Gracies Award dengan kategori Best Investigative Series.

Selain menggeluti dunia podcasting, noor juga menggagas sebuah blog yang menjadi lahan portofolio dan mempublikasikan project-projectnya, yakni noor tagouri blog. Akun instagram miliknya pun tak kalah tenar, bahkan akun instagram miliknya kini telah memiliki lebih dari 554 ribu pengikut.

Selain dikenal sebagi seorang jurnalis, kini noor lebih dikenal sebagai pembicara dan juga aktifis wanita. Salah satu penampilan Noor di Tedx Talks juga sangat menarik, coba kalian saksikan disini.

 

2.   Ayana Moon

 

Pic Source: instagram/xolovelyayana

Siapa sih yang tidak mengenal Ayana Moon. Dara cantik pemilik nama asli Ayana Jihye Moon atau yang lebih akrab kita kenal dengan Ayana Moon ini adalah gadis asli Korea Selatan.  Dilansir dari republika, dara kelahiran tahun 1995 ini menjadi mualaf pada tahun 2019. Ayana pindah ke Malaysia karena ia ingin memperdalam agama Islam dan berkuliah di sana.

Perlahan namun pasti, sosok Ayana makin dikenal oleh masyarakat luas. Sosoknya yang begitu cantik dan menginspiratif pun menjadi semakin dikenal baik di Indonesia dan Malaysia.

 

Pic Source: instagram/xolovelyayana

Ayanapun mulai mendapatkan berbagai macam tawaran pekerjaan, mulai dari menjadi brand ambassador kosmetik, model, bintang iklan, dll. Pada 09 Maret 2020 Ayana meluncurkan bukunya yang bertajuk Ayana Journey to Islam. Sesuai dengan judul buku tersebut, buku ini bercerita tentang perjalanan Ayana mulai dari mengenal Islam hingga bagaimana akhirnya ia memutuskan untuk memeluk agama Islam dan menjalani hari-harinya sebagai seorang muslimah yang taat.

Karena begitu indahnya Islam yang ia rasakan, membawa berbagai perubahan yang positif bagi dirinya. Tanpa ia sadari ternyata sang adik (Aydin Moon) pun mulai tertarik dengan Islam, dan mulai belajar Islam dari sang kakak (Ayana Moon) dan akhirnya sang adikpun mengikuti jejak Ayana untuk menjadi seorang mualaf.

Kini Ayana masih aktif dalam berbagai kegiatan baik bekerja ataupun kuliah. Jika kamu mengidolakan Ayana, kamu bisa mengikuti akun instagramnya berikut ini yang sudah memiliki pengikut lebih dari 3,2 miliar. Di dalam akun instagramnya tersebut Ayana sering membagikan kegiatan sehari-harinya. Mulai menyadari bahwa banyak sekali penggemar yang ingin mengetahui lebih jauh perjalanannya, kini Ayana sudah membuat Channel Youtube pribadi miliknya agar para penggemarnya dapat mengenal lebih jauh dengannya. Kini channel youtube pribadinya pun telah memiliki subscriber diatas 496 ribu subscriber.

 

3.   Halima Aden

Pic Source: instagram/halima

Dara cantik berkulit eksotis ini merupakan keturunan Somalia. Ia lahir di Kakuma, Kenya kemudian pindah dan menetap di Minnesota, Amerika Serikat. Pada tahun 2016 ia mengikuti kontes kecantikan, Miss MInnesota USA. Dalam ajang tersebut, Halima menjadi satu-satunya kontestan yang mengenakan hijab, dan ia juga menjadi wanita berhijab pertama yang mengikuti kontes kecantikan tersebut dan berhasil masuk hingga menjadi semi finalis.

 

Pic Source: bbc.com

Menilik laman bbc, di tahun 2017 Halima menandatangani kontrak modelingnya dengan salah satu agensi model terbesar di dunia. Dalam kontrak tersebut ia berhasil menambahkan satu permintaan, yakni untuk terus bisa mengenakan hijab selama menjalani pekerjaannya tersebut. Dan Halima pun menjadi supermodel pertama di dunia yang mengenakan hijab.

Namun seiring dengan berjalannya waktu, kebebasan Halima untuk memilih style baju yang akan ia kenakan pun semakin berkurang. Ia pun mulai merasa tidak nyaman dengan gaya busana dan hijab yang ditentukan oleh timnya.

Pada tahun 2018 Halima terpilih menjadi duta UNICEF, ia berfokus pada hak-hak anak. Hal ini karena ia merasa pernah senasib dengan anak-anak di pengungsian, dan bagaimana kehidupan mereka di pengungsian tersebut.

Pada November 2020 Halima memutuskan untuk pensiun dari dunia modelling yang selama ini telah membesarkan namanya, karena ia merasa dunia itu tak lagi sesuai dengan keyakinannya. Ditahun yang sama, Halima pun memutuskan untuk berhenti menjadi duta UNICEF, meski demikian ia tetap aktif sebagai aktifis kemanusiaan di luar organisasi tersebut.

Kini Halima menikmati hari-harinya bersama keluarganya, dimana sebelumnya ia tidak bisa menghabiskan waktu dengan keluarganya karena terlalu sibuk dengan pekerjaannya.  Halima pun kini mulai mengerjakan projek baru, ia menjadi produser dalam sebuah file bertajuk I Am You yang akan tayang di Apple TV.

 

    Itulah tiga wanita hebat yang mampu menginspirasi. Meski pada akhir 2020 lalu sedang ngetren fenomena para influencer menanggalkan hijab mereka, namun tidak bagi ketiga wanita inspiratif ini, mereka memilih untuk tetap bertahan dengan hijab yang mereka kenakan serta tetap berkarya dalam bidang yang mereka geluti.

    Itulah tiga wanita hebat, berhijab versi aku. Bagaimana sudah terinspirasi dengan ketiga hijabers ini? Semoga nilai-nilai kebaikan dapat kita ambil dari ketiganya. 

 

Terimakasih sudah baca,


 

Designed by Blogger Template | Free Blogger Templates & MyBloggerThemes